Text
Mendidik anak secara islami
Mendidik Anak Secara Islami:
Di antara beberapa tugas dan tanggung jawab orang tua muslim adalah menanamkan perasaan cinta kepada Allah dan Rasul-Nya ke dalam hati anak-anak mereka. Orang tua juga berkewajiban untuk menyelamatkan diri mereka sendiri dan anak-anak mereka dari adzab Allah s.w.t. di dunia, dan adzab api neraka di akhirat kelak. Hal ini hanya dapat dicapai dengan menerapkan dan mengamalkan garis pedoman syari'ah yang benar dalam mendidik anak-anak.
Di dalam buku ini, Maulana Musa Ahmad Olgar telah menyusun sebuah buku yang praktis, yang dapat dipakai sebagai pedoman dalam mendidik anak. Buku ini disusun berdasarkan referensi kitab-kitab ajaran Islam yang dapat diandalkan untuk memberikan bimbingan dan pedoman kepada pasangan suami istri dalam mendidik anak, semenjak pernikahan,
hubungan seksual, kehamilan, kelahiran anak, menyusui, perawatan bayi, dan pendidikan yang benar, hingga anak-anak mencapai usia nikah. Untuk itu buku ini hendaknya ditempatkan di bagian yang penting dalam perpustakaan keluarga dan dibaca dengan cermat.
Tidak tersedia versi lain